Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Puisi Tentang Rindu "Lamunan Dalam Senja"

Senin, 04 September 2017 | 13:26 WIB Last Updated 2020-04-24T08:23:21Z
Andi, Admin www.lorongka.com

Dalam khayalan yang panjang, terdapat satu kisah yang akan ku ungkapkan. Bukan tentang cahaya yang selama ini kurindukan, dan bukan pula senja yang selama ini kutunggui. Tetapi sebuah kisah tentang gelap yang selama ini ku tapaki.

Dalam setiap lorong waktu yang kutapaki terdapat catatan rindu yang menyesakkan, bukan karena kamu tak disini tapi karena senja yang selalu hadir mengingatkan disetiap lamunan.

Aku tak ingin saat kaki tidak lagi mampu melangkah dan tubuh ini mulai membungkuk namun senja itu tetap memberi ingatan yang mampu melumpuhkan tubuh ini.

Aku takut, saat kaki ini kulangkahkan menembus hutan yang penuh dengan harapan, menantang gelap di tengah hutan, namun senja tetap datang mengingatkan sebuah cerita.

Ini bukan inginku atau penyesalanku, ini hanya tentang senja yang selalu hadir memberi ingatan yang tak bisa ku elakkan. Ini bukan karena tingkahmu tapi karena senja yang selalu hadir dalam setiap lamunan.

Karena yang aku tau bahwa senja ini akan tetap hadir memberi cinta disetiap lamunan. Kuharap senja itu akan bermuara pada keabadian denganmu.

(www.lorongka.com, andi)
×
Berita Terbaru Update